Keindahan

"Semua yang ada di dunia ini adalah sesuatu yang indah, tapi tidak semua orang dapat melihat keindahannya."

Sabtu, 11 Februari 2012

Membuat Teks Efek Untuk Stiker dengan Adobe Illustrator


LANGKAH 1
Buat dokumen baru dengan ukuran 700 x 300px, select Type Tool (T) dan klik pada artboard. ketikkan teksnya (font Aaaiight! bisa di download disini) sesuai dengan data pada gambar di bawah ini, rubah warna (R=53 G=103 B=74) kemudian ke menu Object > Expand. kemudian klik Unite pada Panel Pathfinder dan ke menu Object > Compound Path > Make.

Dokumen baru

Pengaturan Teks

Unite pada Panel Pathfinder


Object > Compound Path > Make

LANGKAH 2
Selanjutnya kita membutuhkan penambahan efek discrete roundness yaitu efek pembulatan pada ujung-ujung tulisan sehingga tulisan atau teks tidak menunjukkan efek tajam atau bersiku. Untuk itu kita membutuhkan suatu script Round Any Corner (bisa di download disini). Simpan di hardisk, select seluruh seluruh shape kemudian pilih mode Direct Selection Tool (A). Tahan Shift dan klik pada satu titik anchor untuk deselectnya. Dengan sisa titik anchor yang masih terseleksi, pergi ke menu File > Script > Other Script. buka Round Any Corner Script, masukkan nilai 10px pada kolom radius dan klik OK. Double klik pada shape yang dihasilkan (pada layer panel) dan beri nama "Syawal" (atau TERSERAH LU DAH (entar lu katain egois lagi gw nya)!!!! :p)
Sebelum

Sesudah

Pemberian nama pada layer


LANGKAH 3
Select "Syawal" dan ke menu Object > Path > Offset Path. Masukkan nilai 10px pada kolom Offset dan klik OK. Select shape yang dihasilkan, kemudian beri warna (R=17 G=65 B=75) dan beri nama "syawal.dark" :p!. kemudian ulangi lagi Object > Path > Offset Path. Masukkan nilai 5px pada kolom Offset dan klik OK. shape yang dihasilkan beri warna (R=196 G=216 B=207) dan beri nama "syawal.light".
Pemberian Offset 1

Pemberian Offset 2


LANGKAH 4
Buat duplikat "syawal" (Ctrl+C > Ctrl+F). Select duplikatnya bersama dengan "syawal.dark" dan klik Minus Front Button pada Panel Pathfinder.
Minus Front pada Panel Pathfinder


Hasilnya akan seperti pada gambar di bawah ini. beri nama layer baru tersebut dengan nama "syawal.dark"



LANGKAH 5
Buatlah kopian "syawal" lagi (total 2 kopian). Ke Menu Edit > Preferences > General dan masukkan nilai 1 pada kolom Keyboard Increment. Select kopian "syawal yang paling atas dan tekan panah bawah sekali dan panah kanan sekali pada keyboard. Select kembali kedua kopian "syawal" tadi dan klik Minus Front button pada panel Pathfinder. shape yang dihasilkan diberi warna (R=75 G=114 B=80).
Hasil pembuatan shape baru


Jika diperbesar tampak shape baru yang berwarna hijau muda


LANGKAH 6
Buat 2 kopian "syawal.light". seperti pada langkah 5, kopian yang bagian atas digerakkan dengan cara menekan tombol panah bawah 1x dan panah kanan 1x dan klik Minus Front button pada panel Pathfinder. beri warna putih pada shape yang dihasilkan.



LANGKAH 7
buat kopian "syawal.light" yang baru dan tampilkan paling depan (Shift+Ctrl+Tanda Kurung Siku). Ganti warnanya dengan linear gradient seperti pada gambar dibawah ini. dengan shape yang masih terseleksi, pergi ke Panel Appearance, buka flyout (option) menu dan klik pada Add New Fill. Hal ini akan menambahkan warna yang kedua untuk shape yang tadi. Select warna kedua tadi dan gunakan linear gradient sama persis pada yang pertama tapi dengan beda sudut.

Linear Gradient 1

Linear Gradient 2

LANGKAH 8
Select "syawal" dan ke menu Effect > Stylize > Inner Glow. Masukkan data sesuai gambar di bawah ini:



LANGKAH 9
Select "syawal.dark" dan ke menu Effect > Stylize > Inner Glow. Masukkan data sesuai gambar di bawah ini dan klik OK.



LANGKAH 10
Select "syawal.light" dan ke menu Effect > Stylize > Drop Shadow, masukkan data sesuai pada gambar di bawah ini. Klik OK.



LANGKAH 11
Langkah terakhir adalah untuk settingan background, gunakan Rectangle Tool (M). buat shape sesuai ukuran artboard (700 x 300px), letakkan paling belakang (Shift+Ctrl+Buka Kurung Siku) dan beri warna (R=196 G=216 B=207). Select shape tersebut, tambahkan New Fill dan gunakan Radial Gradient seperti pada gambar kedua di bawah ini. kemudian select warna kedua (pada panel Appearance), Opacity setting 25% dan ubah blending ke mode Color Burn.






HASIL AKHIRNYA












Jumat, 03 Februari 2012

Membuat Teks 3D dengan Photoshop

LANGKAH 1
Buatlah sebuah dokumen baru dengan ukuran 1500 x 1500 px, dengan resolusi 300px/inch. Buat layer baru, dan diberi nama "Design_first". kemudian dengan menggunakan Type Tool (T), buatlah teks seperti pada gambar di bawah ini.


LANGKAH 2
klik kanan pada layer "Design_first" dan select Rasterize Type. kemudian arahkan pointer mouse ke Edit > Transform > Distort dan buatlah sebuah perspektif teks tersebut dengan cara mendrag point sudut teks. 



LANGKAH 3
Buatlah sebuah duplikat (Ctrl + J) pada layer teks dan diberi nama"Design_last". Gunakan Move Tool (V) dan gunakan panah keyboard untuk menggerakkan layer "Design_last" sedikit ke atas layer "Design_first". dalam kasus ini saya gerakkan 10 kali tekan panah atas dan 2 kali panah kanan.


LANGKAH 4
buat duplikat (Ctrl+J) pada kedua layer dan posisikan mereka sesuai pada gambar di bawah ini. pastikan letaknya dengan benar sesuai petunjuk.


LANGKAH 5
buat invisible kedua layer "Design_first" dan "Design_last" dengan mengklik simbol mata pada layer. select layer "Design_first copy" dan buatlah sekitar 60 kopian (Ctrl+J). kemudian select layer "Design_last copy" dengan menahan tombol Shift, klik kiri pada layer "Design_first copy" yang pertama. ini akan menyeleksi/menselect ke 60 layer. kemudian klik kanan pada layer dan select link layer (akan muncul simbol rantai pada layer).


LANGKAH 6
pindah status pointer dengan Move Tool (V), dan select layer "Design_last copy". kemudian arahkan pointer ke atas toolbar. klik Distribute Vertical Centers and Distribute Horizontal Centers. kemudian, select semua layer dengan link dan merge (Ctrl+E). namakan layer tersebut dengan "Design_merged".

LANGKAH 7
pergi ke Layer Palette, visiblekan lagi layer "Design_last" dan klik 2x layer ini untuk membuka Blending Option. pergi ke tab Gradient Overlay dan berilah gradient dari #1a3236 ke #cffffb. jangan lupa setting Angel 60 derajat.


Hasilnya akan seperti gambar di bawah ini:


LANGKAH 8


BERSAMBUNG.....

CAPEEEEEK....PLUS NGANTUK!!!!